Minggu, 06 Januari 2013

Badminton

  
    Badminton atau bisa disebut Bulu tangkis memang sudah tidak asing lagi di telinga kita, iya olahraga yang dimainkan oleh 2 orang(tunggal) atau 2 pasangan (ganda) dengan menggunakan raket dan bola bulu atau disebut kok. memang olahraga ini digandrungi siapa saja sebab olahraga ini dapat dimainkan oleh siapa saja anak2, dewasa hingga orang tua, asal dimainkan dengan benar. sejarah singkat tentang badminton dikutip dari wikipedia :

Nenek moyang terdininya, diperkirakan sebuah permainan Tionghoa, Jianzi yang melibatkan penggunaan kok tetapi tanpa raket. Alih-alih, objeknya dimanipulasi dengan kaki. Objek/misi permainan ini adalah untuk menjaga kok agar tidak menyentuh tanah selama mungkin tanpa menggunakan tangan.
Di Inggris sejak zaman pertengahan permainan anak-anak yang disebut Battledores dan Shuttlecocks sangat populer. Anak-anak pada waktu itu biasanya akan memakai dayung/tongkat (Battledores) dan bersiasat bersama untuk menjaga kok tetap di udara dan mencegahnya dari menyentuh tanah. Ini cukup populer untuk menjadi nuansa harian di jalan-jalan London pada tahun 1854 ketika majalah Punch mempublikasikan kartun untuk ini.
 selain itu badminton merupakan olahraga santai yang dapat dimainkan kapan saja dan dimana saja, hanya bermodalkan 2 buah raket dan kok anda bisa memainkannya bersama keluarga, teman atau siapa saja yang dapat diajak bermain. bermanfaat sebagai kesehatan badminton juga berpengaruh untuk gerak tubuh agar tidak kaku dan jantung pun dapat dibuat lebih santai dan sehat, keringat yang keluar, berfungsi juga untuk membuang toksin-toksin dalam tubuh yang mengendap dalam tubuh anda. saya juga sering melakukannya di sore hari atau pagi hari jika hari libur, bagi anda yang sibuk akan pekerjaan atau tugas kampus sebaiknya berolahraga ringan seperti melakukan permainan badminton insya allah jika dilakukan rutin tubuh pun dapat bekerja maksimal, tak hanya duniawi saja yang difikirkan, jasmani juga perlu diperhatikan karena pepatah mengatakan "Sehat itu mahal" maka sempatkanlah berolahraga.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar